Bila mengingat kembali peristiwa pasca perang dunia II pada tahun 1945. Terdapat banyak hal yang sebenarnya bisa kita syukuri dari peristiwa tersebut, salah satunya yaitu berdirinya Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).
Pembentukan PBB berkaitan dengan lahirnya piagam PBB dalam konferensi San Fransisco, Amerika Seriat pada Juni 1945. Konferensi ini dipelopori oleh 5 negara besar yang terlibat dalam perang dunia II disebut juga the big five. Lima negeri ini terdiri dari AS, Inggris, Prancis, China dan Soviet.
Empat bulan pasca konferensi San Fransisco, akhirnya PBB resmi berdiri. Kehadiran PBB diharapkan mampu mencegah perang dunia dimasa yang akan datang.
Adapun empat tujuan mendasar berdirinya PBB, sebagai berikut:
- Menjaga perdamaian di seluruh dunia.
- Mengembangkan hubungan persahabatan antar negara.
- Membantu negara-negara bekerja sama untuk meningkatkan kehidupan orang-orang miskin, mengatasi kelaparan, penyakit dan buta huruf, dan mendorong penghormatan terhadap hak dan kebebasan satu sama lain.
- Menjadi pusat harmonisasi tindakan bangsa untuk mencapai tujuan tersebut
Tahun ini PBB merayakan hari ulang tahun (HUT) ke 76. Peringatan HUT PBB setiap tahunnya terjadi pada 24 Oktober. Pada tahun ini PBB mengusung tema “Building Back Together for Peace and Prosperity” atau “Bersama Membangun Kembali untuk Perdamaian dan Kemakmuran”. Melansir laman resminya, perayaan HUT PBB tahun ini akan dilaksanakan secara hybrid, yaitu sebagian pertunjukkan akan direkam sebelumnya dan sebagian pertunjukkan akan berlangsung live.
Kegiatan HUT PBB hanya dapat dihadiri sedikit penonton dengan menerapkan protokol physical distancing. Konser Hari PBB ke-76 akan disponsori oleh Korea Selatan. Selain sebagai peringatan HUT Ke-76 PBB, konser tersebut juga menjadi peringatan 30 tahun keanggotaan Korea Selatan dalam PBB. Sebagai negara yang terkenal dengan pengaruh globalnya pada musik popular kontemporer, Republik Korea ingin memberikan kontribusinya untuk upaya ini melalui seni dan budaya. Konser tersebut akan berlangsung pada 21 Oktober 2021 pukul 19.00 EST atau 22 Oktober 2021 pukul 06.00 WIB.
Penulis: Yohanes Kasih Tua
0 comments on “SEJARAH PERSERIKATAN BANGSA-BANGSA” Add yours →