free page hit counter

Duta Damai Banten Memperingati Hari Perdamaian Internasional

Hari Perdamaian Internasional (International Day of Peace) diperingati pertama kali pada tahun 1982. Hari Perdamaian Internasional dipertahankan oleh banyak negara, kelompok politik, militer dan masyarakat.

Tanggal 21 September ini ditetapkan oleh Majelis Umum PBB melalui Resolusi Nomor 55/282 pada tahun 1991. Pada tahun 2013, untuk pertama kalinya Hari Perdamaian Internasional didedikasikan oleh Sekretaris Jenderal PBB untuk pendidikan perdamaian, sebagai sarana pencegahan yang penting untuk mengurangi peperangan yang berkelanjutan.

Dilansir dari Kompas.com, tujuan awal dari dibentuknya Hari Perdamaian Internasional adalah untuk memperkuat cita-cita perdamaian di antara bangsa-bangsa di seluruh dunia.

Negara-negara anggota PBB berkeyakinan perdamaian tidak akan tercipta jika langkah-langkah untuk mencapai pemerataan pembangunan ekonomi dan sosial tidak dilakukan, dan hak setiap orang tidak mendapat perlindungan.

Hak asasi manusia adalah hak semua orang. Untuk itu, prinsip-prinsip pembangunan berkelanjutan, yang mencakup isu kemiskinan, kelaparan, pendidikan, perubahan iklim, persamaan gender, persedian air, sanitasi, energi, lingkungan, dan keadilan sosial, perlu diaplikasikan.

Pada tahun ini dalam rangka memperingati Hari Perdamaian Internasional, Duta Damai Dunia Maya Provinsi Banten membuat beberapa rangkaian acara, diantara kegiatan offline yang berlangsung di Pantai Anyer mengajak para pengunjung yang ada di Pantai Anyer untuk dapat terus menebarkan perdamaian yang dimulai dari lingkungan terdekat.

Tak hanya itu, ada pula kegiatan online berupa Werbinar Damai dengan tema “Strategi Mencegah Cyber Terorism untuk Mewujudkan Indonesia Damai”. Pada kesempatan Webinar kali ini, Duta Damai Banten berkolaborasi dengan FORKOMNAS KPI Wilayah 2. Kegiatan online yang diikuti oleh kurang lebih 70 peserta dari kalangan mahasiswa. Dalam kegiatannya Narasumber Webinar Damai yaitu Bapak Budi dari Tim Analis BNPT dan Bapak Sholehuddin selaku Kabid Pemuda dan Pendidikan FKPT Provinsi Banten, mengajak seluruh elemen pemuda untuk dapat melawan konten-konten negative dimedia sosial dengan cara memperbanyak konten positif. Hal itu merupakan, salah satu contoh sederhana yang dapat kita lakukukan dengan media sosial yang kita miliki. Tidak hanya itu, para peserta pun dibekali pengetahuan dan penangkalan tentang cyber terosism yang kini banyak bermunculan di media sosial. Sehingga kedepannya diharapkan para pemuda dapat lebih bijak dalam menanggapi sebaran-sebaran berita yang ada di media sosial.

Selamat Hari Perdamaian International,

Be at peace, not in pieces.

0 comments on “Duta Damai Banten Memperingati Hari Perdamaian InternasionalAdd yours →

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

hacklink al duşakabin fiyatları fethiye escort bayan escort - vip elit escort dizi film izle erotik film izle duşakabin hack forum marsbahis marsbahis marsbahisgirtr marsbahis matadorbet casibom matadorbetmarsbahisTaraftarium maç izlevdcasinocasibom国产线播放免费人成视频播放casibomonwingrandpashabetMostbet TürkiyeJojobetvdcasinojojobetholiganbetmatbetcasibomcasibommatadorbettarafbetslot siteleri 2024marsbahismostbet türkiyedumanbetradabetjojobet twittercasinolevantonwinxslotbetnano girişvdcasinosalt likitjojobetCasibomjojobetodeonbetjojobetMarsbahis Girişjojobetpusulabet girispusulabet giriş twittertümbet günceltümbetjojobetcasibombetinebayspintümbet giriştumbetdinamobetcasibomparibahis giriştumbet girisvbetcasibomcasibomsekabet girissekabetkavbet girişkavbetbettilt girişbettiltjojobetsekabetgalabetbettiltjojobettümbetbaywin